Saturday, 31 December 2022

Pembelajaran pertama di 2023 😊


Suatu saat, aku pernah berdo'a pada Allah untuk bisa selalu diingatkan dan diajarkan hal-hal yang belum kuketahui dan juga yang terlupa olehku. Semoga Allah senantiasa mengingatkan hamba.. aamiin

Pada kesempatan pertama ini, alhamdulillah Allah mengajarkan dan mengingatkanku tentang kesederhanaan.

Aku telah memutuskan untuk membeli hp baru di malam tahun baru ini. Harapanku, semoga hpku kali ini bisa awet kembali hingga bertahun-tahun ke depan. Aamiin.

Sesungguhnya, manusia sungguh bebal. Maka, Allah mengingatkanku lagi tentang sesuatu. Alhamdulillah.

Aku memiliki teman yang sangat sederhana hingga dapat memberiku pelajaran tentang kesederhanaan itu, membuatku malu karena terhitung gegabah untuk membeli hp baru. Teman yang sangat baik pada teman lainnya. Semoga Allah melimpahkan kebaikan dan keberkahan untuk hidupnya.. aamiin

Berteman dengan orang-orang yang dapat mengajarkan hal-hal baik, sungguh mahal harganya.. sayang. 

Tuesday, 27 December 2022

Banyak sekali yang kupelajari di tahun ini. Hal-hal baik yang insyaAllah kan membuatku menjadi pribadi yang lebih baik ke depan 😇

Tahun 2022 akan segera berakhir. 

Banyak sekali yang terjadi di tahun ini. Banyak perasaan baru yang kurasakan. Banyak sekali pelajaran yang kudapatkan. Banyak juga penyesalan yang bergelanyut dalam hatiku.

Allah memberikan ujian, pada hal yang sangat kita sukai. Aku memahaminya di tahun ini. Dan aku berharap, ujian itu segera usai. 

Di tahun ini, perasaan patah semangat, merasa rendah, pesimis selalu menghantuiku. Namun, beruntungnya aku.. aku belum menyerah. 

Aku tahu akan ada pelangi indah yang menghampiriku setelah ini. Setidaknya, harapan itu masih menyala dalam hati kecilku.

Aku beruntung, aku bisa merasakan bahwa aku betul-betul hanya manusia biasa. Segala hal ada waktunya dan memiliki pola (loop).

Aku senang, aku sadar bahwa semangat dan optimistimelah yang membuat kita awet muda. Bukan melulu tentang pengalaman atau hal material yang kita miliki.

Aku bersyukur, Allah sangat menyayangiku dengan memberikanku kesempatan dan waktu untukku belajar dari kesalahanku. 

---

Aku bukan orang yang senang bergantung pada manusia. Namun, aku adalah orang yang terlalu penyayang dan memiliki hati yang sangat dalam. Seringkali aku jatuh karena perasaanku sendiri. Allah mengetahuinya, Allah memberikanku ujian dari sana.

Semoga aku segera lulus.

Saturday, 26 November 2022

 Jangan menggantungkan hidupmu pada manusia, sayang. Karena kelak kau akan kecewa.

Thursday, 24 November 2022

 It's hard, but I'm not alone. I should be grateful for that


-said me

Tuesday, 15 November 2022

 Rabu, 16 November 2022

Aku ingin berubah. Aku ingin menjadi dewasa. Aku ingin membangun kedewasaan dalam diriku, lagi. Aku tidak akan takut dengan apapun lagi. Ketakutan apa yang tidak bisa kulawan?

Tidak ada.

Aku akan memulai apa yang sudah kutunda 2 tahun lalu.

Thursday, 20 October 2022

#3

Pada satu hari yang spesial ini, aku ingin menulis teruntuk seseorang yang amat kusayang. Tulisan ini bermula dari satu kata magis yang harus selalu kau pegang erat esok hari, sayang.

 Hope.

Kelihatannya sangat sederhana. Satu kata sederhana. Namun, tanpa satu kata itu.. kau bisa putus asa dan kehilangan arah. 

Setiap manusia membutuhkan harapan di dalam hatinya. Seiring pertumbuhan diri, harapan yang dipeluk erat oleh hati pun akan semakin tumbuh besar. Harapan, tak hanya sekadar kata. Terkadang kita gagal memahaminya. Terkadang, ia terselip dalam keraguan akan dunia. 

Harapan, mungkin terlihat sederhana.. namun sangat besar maknanya. Harapan dapat diwujudkan paling sederhana dalam bentuk doa. Doa dalam keseharian, merupakan ungkapan pengharapan. Doa yang kita haturkan, baik untuk diri sendiri maupun orang-orang yang kita sayang, insyaAllah kan di aamiin-kan malaikat jika kita bersungguh-sungguh dalam berdoa.

Sering-seringlah berdoa, baik untuk diri maupun sesama. Baik-baiklah dalam berharap. Satu-satunya dzat yang pantas untuk kita harapkan hanyalah Allah SWT. Letakkan Allah di atas segalanya, sayang.

 'Semoga Allah melancarkan segala urusanmu, baik urusan dunia maupun akhiratmu."

'Semoga Allah segera berikan kesembuhan padamu dan mengangkat segala sakitmu."

'Semoga Allah meridhaimu."

'Semoga panjang umur, senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan dalam keseharian. Semoga senantiasa dilimpahi keberkahan dan kebahagiaan, dan semoga aku berhasil membahagiakanmu, seperti harapanmu sebelum aku lahir di dunia ini.'

 

Jangan pernah berhenti berharap kepada Allah.

Man jadda wa jadda.

Monday, 3 October 2022

#2

Hai sayang, aku kembali lagi.


Kali ini aku ingin bercerita tentang pengalaman dan pilihan hidup yang mungkin akan kau rasakan, kelak.

Jika ada ulama yang pernah mengatakan jika dunia adalah ujian, maka dapat dikatakan jika aku akan benar-benar memahaminya. 

Tentang pilihan dalam hidup, sayang.. hidup sejatinya sangat penuh dengan pilihan-pilihan. Baik yang kita sadari maupun tidak. Bahkan terkait respon kita dalam melihat/menanggapi sesuatu, sudah termasuk dalam bagian pilihan dalam hidup.

Kita bisa memilih menjadi baik, atau sangat baik. Menjadi seseorang yang naif, atau yang menghidupkan kesadaran berlogika. Menjadi seseorang yang peduli, atau yang mengutamakan ego pribadi. Menjadi seseorang yang mau mendengar, atau hanya melihat. Dalam kehidupan sehari-hari, ada banyak sekali pilihan di sekeliling kita. Bahkan pilihan hendak sholat tepat waktu, atau menunda.. termasuk pilihan yang tak kita sadari.

Hidup penuh dengan pilihan, tanggungjawab, risiko, dan akibat.. sayang. Pilihan-pilihan yang kita pilih, baik dalam kondisi sadar maupun tidak.. akan membawa tanggungjawab, risiko, dan akibat. Ya, setiap pilihan yang ada memiliki tanggungjawab, risiko, dan akibatnya masing-masing. Tak ada pilihan tanpa tanggungjawab dalam penyelesaian pilihan tersebut, tak ada pilihan tanpa risiko, dan pilihan akan selalu membawa akibat, entah dalam hal baik atau buruk. Yang jelas sayang, setiap hal yang terjadi dalam hidup ini, kita harus selalu mensyukurinya, bahkan untuk hal yang kita anggap buruk sekalipun. Karena hidup adalah tentang sebab-dan-akibat. 

Hidup adalah tentang 20/80, sayang. 20% apa yang kau lakukan sekarang, akan membawa dampak 80% dalam kehidupanmu kelak. Maka, selalu ingatlah untuk memilih pilihan yang baik dalam hidup.


"Dunia adalah dunia, bukan surga. Demikianlah Allah menciptakannya, untuk dijadikan tempat ujian bagi kita"


Sunday, 18 September 2022

#1

 Tentang diriku saat ini...


Aku tak tahu apa yang sedang terjadi padaku. Di kala malam, aku memandangi langit. 

Bertanya-tanya, 

'apa yang sedang terjadi';
'apa yang harus kulakukan';
'apakah tindakanku benar';
apakah seperti ini jalan hidupku?';
'bagaimana aku di masa depan'. 

Aku hanyalah perempuan yang ingin belajar di bumi ini. Di kala malam, seringkali aku melihat channel yang berkaitan dengan antariksa. Semakin yakinlah diriku pada pencipta alam semesta ini, Allah SWT. Aku sadar, mungkin diriku hanyalah sebesar atom di alam semesta ini. 

Aku menjadi sering sekali membandingkan diriku dengan orang-orang di sekitarku. Aku pun tak tahu mengapa. Yang kutahu.. sebetulnya aku merasa sangat lelah dengan diriku. Aku seperti kehilangan pribadi lamaku. Aku akan berusaha sekuat tenagaku menghidupkannya lagi. 

"Kecantikan abadi terletak pada keelokan adab dan ketinggian ilmu seseorang, bukan terletak pada wajah dan pakaiannya."


Sekian untuk cerita pertamaku di pagi yang cerah ini, sayangku.

Pevita

11.00 a.m.